OwoPin merupakan toko online yang melayani pemesanan, pencetakan dan pembuatan PIN peniti dan Gantungan Kunci dari berbagai penjuru nusantara. PIN peniti adalah salah satu media publikasi dan promosi usaha Anda dengan hasil yang sangat efektif namun biaya sangat efisien dan jangan ragu untuk bekerja sama dengan OWOpin. Saat ini banyak media promosi di mana-mana, salah satu nya menggunakan PIN untuk media promosi.
 

Cara Membuat PIN PENITI

CARA MEMBUAT PIN PENITI

Membuat PIN peniti sebenarnya bukan sesuatu yang sulit. Semua orang bisa mempelajari membuat PIN asalkan ada kemauan dan kerja keras, karena tidak membutuhkan keahlian khusus dalam prosesnya (kecuali desain gambarnya). Di sini saya akan mencoba membagikan sedikit pengetahuan saya dalam proses pembuatan PIN bross/peniti dan Gantungan kunci.

Alat dan bahan baku yang dibutuhkan antara lain:

- Mesin press PIN  dan  Moulding (44mm atau 58mm),
Printer Photo,
- Gunting atau Circle Cutter,
- Kertas (dianjurkan  menggunakan kertas inkjet paper, agar warna gambar lebih cerah dan detail),
- Kaleng atau alumuniun PIN, Plastik PIN, Peniti dan Gantungan Kunci (bahan baku utama PIN).
- Sticker Laminasi (glossy, doff, kanvas, glitter).

Langkah-langkah pembuatan PIN:

1. Desain PIN terlebih dahulu (berbentuk lingkaran), selengkapnya klik disini.
2. Print photo (cetak) desain dengan printer, (saya menggunakan printer epson L200).
3. Potong kertas yang sudah dicetak gambar (berbentuk lingkaran) menggunakan gunting atau circle cutter.
4. Lapisi dengan sticker laminasi yang juga telah dipotong berbentuk lingkaran.
5. Tempatkan bahan baku utama PIN (kaleng, plastik, peniti) ke alat press PIN.
6. Tempatkan alumuniun kemudian kertas bergambar yang telah dilapisi laminasi ke alat press PIN.
7. Press PIN dengan alat press PIN.
8. Selesai…dan PIN siap dipakai.

Sangat Mudah kan…selamat mencoba…
Selengkapnya bisa melihat melalui video tutorial, silahkan klik disini.

Baca juga artikel Tips dan Trik Membuat PIN Yang Baik dan Benar klik disini


UKURAN DIAMETER PIN


Facebook OWOpin klik disini

Belajar cara mendesain PIN dengan Adobe Photoshop. Silahkan download disini.

0 komentar:

Posting Komentar